Selasa, 06 November 2018 21:15

Kepala CMG: `Teori Laut` jadi kata populer di internet, CIIE tunjukkan tekad keterbukaan Tiongkok

Media

Kepala Grup Media (CMG) Tiongkok Shen Haixiong menyampaikan pidato di Forum Media dan Wadah Pemikir Internasional Hongqiao di Shanghai pada Senin sore kemarin (5/11).

Ia mengatakan, pidato Presiden Xi Jinping di depan acara pembukaan CIIE pertama di Shanghai kemarin telah mengundang tanggapan ramai masyarakat dalam dan luar negeri, dan kata-kata bijak dan mutiara dalam pidatonya segera menjadi istilah yang populer di jaringan internet.

Shen Haixiong mengatakan, pidato Presiden Xi tersebut memaparkan langkah-langkah keterbukaan Tiongkok, menyatakan keinginan tulus Tiongkok untuk menikmati bersama manfaat serta menang bersama, dan memperlihatkan keberanian Tiongkok untuk memikul tanggung jawab dan kewajibannya. Kata-kata bijak dan mutiara seperti “teori laut”, “paduan suara” dan “senter” segera menjadi populer di internet.

Sebagai satu-satunya ekspo internasional yang mengangkat tema impor, CIIE sepenuhnya memperlihatkan tekad kokoh Tiongkok untuk melakukan keterbukaan terhadap dunia luar, menyampaikan sikap positif Tiongkok untuk secara inisiatif membuka pasarnya kepada dunia, dan telah memperlihatkan keinginan tulus Tiongkok yang menyambut berbagai negara berpartisipasi dan berbagi peluang baru perkembangan Tiongkok.

favorite 0 likes

question_answer 1 Updates

visibility 197 Views

Update
CRI mana info2 terbarunya dari obyek wisata di sana? Kami tunggu yaaa
Selasa, 06 November 2018 22:47

Related News
Acara televisi “Ni Hao! Tiongkok” resmi ditayangkan di Indonesia
Podcast multibahasa “Stories of Xi Jinping” diluncurkan secara global
Forum kerja sama media “Mitra Afrika” 2023 digelar di Nairobi
×