Senin, 27 Mei 2019 18:01

Gelombang laut tak surutkan semangat Korcab VI berbagi takjil pada nelayan

Ramadan

Koordinator Cabang ( Korcab VI) Daerah Jalasenastri Armada II (DJA II) yang merupakan organisasi istri-Istri prajurit TNI AL di Lantamal VI Makassar membagikan takjil kepada nelayan dan masyarakat di laut sekitar TPI (Tempat Pelelangan Ikan) Paotere Makassar, Minggu (26/05/2019).

Ketua Korcab VI DJA II Ny. Risanty Dwi Sulaksono mengatakan, "Bagi-bagi takjil di persimpangan jalan raya sudah sering kami lakukan, oleh karena itu kali ini Korcab VI DJA II ingin juga berbagi kepada nelayan yang sedang berlayar dan berakivitas di laut dan yang sedang bongkar muat di TPI Paotere".

"Memang berbagi takjil di laut banyak kendala dan tentu lebih berisiko karena harus berhadapan dengan gelombang laut dan arus, tapi hal ini tidak menyurutkan semangat kami untuk berbagi kebahagian kepada nelayan dan Alhamdulillah sore ini cuaca sangat mendukung," ucapnya.

Ny Risanty menambahkan, dengan semangat Ramadhan, para ibu-ibu Korcab VI DJA II menggunakan perahu karet dan jet sky mondar mandir di atas ombak laut Makassar. Ibu-ibu Korcab VI DJA II membagikan takjil berbuka puasa kepada nelayan yang sedang beraktivitas di laut maupun yang bersandar di dermaga TPI Paotere

“Korcab VI DJA II harus senantiasa dekat dengan masyarakat khususnya nelayan. Bagi takjil di laut tentu sangat membantu nelayan karena mereka tidak harus ke darat untuk membatalkan puasa apalagi di laut-kan tidak bisa cepat seperti di darat,” tutur Ketua Korcab VI.

Terlihat para nelayan dan masyarakat pesisir menerima takjil, begitu pula beberapa kapal-kapal nelayan yang sedang lego jangkar. Kegiatan seperti ini adalah sebagai wujud kepedulian Korcab VI DJA II dengan nelayan khususnya di bulan suci Ramadhan," paparnya.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 205 Views

Update
No Update Available
Related News
Polwan Polda Jabar bagi-bagi takjil gratis kepada masyarakat pengguna jalan
Pengurus Nasional Pokdarkamtibmas Bhayangkara bagikan ratusan takjil di Margonda Depok
Pokdarkamtibmas Bhayangkara Sektor Pancoran Mas Depok bagikan 500 tajil Ramadan 1443 H
×