Jumat, 01 November 2019 21:27

Rekrutmen CPNS 2019 dibuka, ini infonya

Pengumuman

Pemerintah melalui Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) resmi mengumumkan pembukaan rekrutmen Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2019. Rencananya, pendaftaran penerimaan CPNS dimulai 11 November hingga 24 November 2019.

Pendaftaran CPNS hanya akan dilaksanakan secara online melalui portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara yang dapat diakses di sscasn.bkn.go.id. Masing-masing peserta hanya bisa mendaftar pada satu instansi dan satu formasi jabatan di kementerian/lembaga/pemda.

(Sumber: Kementerian PANRB)

favorite 0 likes

question_answer 1 Updates

visibility 346 Views

Update
Untuk pendaftaran CPNS 2019, para pelamar agar menyiapkan sejumlah dokumen persyaratan, antara lain scan Kartu Tanda Penduduk (KTP), pas foto dan swafoto, serta ijazah serta transkrip untuk memastikan jurusan pelamar sesuai dengan formasi yang dituju.

Pastikan Nomor Induk Kependudukan (NIK) valid di Ditjen Dukcapil Kemendagri. Hati-hati saat mendaftar karena NIK hanya bisa digunakan satu kali untuk satu jabatan dan satu formasi.
Jumat, 01 November 2019 21:37

Related News
Ikuti! Lomba video dokumenter HUT LPM ke-22
Polres Cilegon imbau pengunjung mall dengan spanduk dan stiker
Surat Edaran Menteri Agama No. SE 13 Tahun 2021.
×