Senin, 03 Pebruari 2020 19:56

Kapolsek Seltim Polres Cirebon Kota pantau pola 68

Lalu Lintas

Puluhan anggota Polsek Seltim, Polres Cirebon Kota terlihat di jalan raya melaksanakan pola 68 pengaturan arus lalu lintas yang dimulai dari pukul 06.00 WIB hingga pukul 08.00 WIB dan dilaksanakan setiap hari Senin - Kamis. Hal ini senada dengan apa yang diperintahkan Kapolres Cirebon Kota AKBP Roland Ronaldy kepada seluruh kapolsek jajaran termasuk kepada Kapolsek Seltim Kompol H. Munawan.

Kapolres Cirebon Kota AKBP Roland Ronaldy melalui Kapolsek Seltim Kompol H. Munawan, menerangkan untuk lokasi penempatan anggota yang melaksanakan Gatur pagi Pola 68 tersebar ke beberapa tempat seperti di SMP Negeri 12 Penggung, Pasar Harjamukti Penggung, Pertigaan Cibelok Harjamukti, Pertigaan lampu merah Mataram Sakti, Sekolah As-sunah Kalitanjung, SMP Argasunya, SMA 9 Kebon Pelok, SMP 7 Perumnas, SMA 3 Perumnas, Pasar Perumnas, lampu merah Terminal Harjamukti, SMP 8 Harjamukti, Lampu Merah by pass, SMP 6 Perumnas, Perempatan Sucimana, dan SD Pulasaren.

Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pelayanan prima kepada masyarakat jajaran Polsek Seltim. "Pelaksanan giat pola 6-8 bertujuan agar terciptanya Kamseltibcar Lantas dan mengantisipasi terjadinya Laka Lantas di kalangan Pelajar. Semoga dengan adanya kehadiran polisi yang selalu berada di jalan baik di pagi hari masyarakat pun juga merasa lebih aman dan nyaman serta kegiatan masyarakat tidak terhambat," tuturnya.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 121 Views

Update
No Update Available
Related News
Waka Polres Metro Depok terjun langsung urai kemacetan lalu lintas di simpang Grand Depok City
Operasi `Patuh` Krakatau Tahun 2023, Danrem 043/Gatam berharap agar petugas di lapangan menertibkan lewat edukasi, teguran, dan imbauan
Wujudkan Kamseltibcar Lantas, anggota Polsek Sindang lakukan gatur Lalin
×