Rabu, 19 Pebruari 2020 18:20

Tim “Garuda Di Lautku” gelar coffee morning bersama BI Sulsel

Press Release

Tim “Garuda Di Lautku” melaksanakan coffee morning bersama sejumlah pejabat Bank Indonesia (BI) Provinsi Sulsel sebagai ajang silaturahmi di Cafe Mama Jl. Serui Kota Makassar, Rabu (19/2).

Pertemuan coffee morning ini diawali dengan penyampaian apresiasi dari Bank Indonesia Provinsi Sulsel atas kerjasama dan dukungan TNI AL terhadap kegiatan Kas Keliling Antar Pulau di wilayah Provinsi Sulsel

Pertemuan tersebut juga membahas mengenai upaya bersama untuk mensukseskan Event Nasional “Garuda Di Lautku” (GDL) Penanaman Terumbu Karang Kebangsaan tahun 2020.

Komandan Pangkalan Utama TNI AL VI (Danlantamal VI) Laksamana Pertama TNI Hanarko Djodi Pamungkas yang juga sebagai Kerua Panitia "Garuda Di Lautku" mengatakan kegiatan Coffe Morning ini kita manfaatkan untuk mencari solusi dan membantu Pemerintah Sulsel memajukan pertumbuhan ekonomi masyarakat pesisir dan masyarakat pulau melalui kegiatan kas keliling dengan menggunakan kapal perang.

Kedua belah pihak kembali menjajaki peluang untuk saling dukung dalam dalam kerjasama kas keliling menjangkau daerah perbatasan dan pulau terluar di Sulsel serta mensukseskan kegiatan “Garuda DI Lautku”.

“Lantamal VI senantiasa siap mendukung, mengamankan, dan menyukseskan pengedaran uang Rupiah kas keliling antar pulau di wilayah Sulsel bekerja sama dengan BI”, ucap Danlantamal VI

Sementara itu Direktur Advisory dan Pengembangan Ekonomi Bank Indonesia Bpk. Endang Kurnia Saputra mengatakan BI tentu berterima kasih apabila dukungan transportasi uang Rupiah menggunakan kapal perang dan prajurit TNI AL dapat terus siaga dalam membantu menjaga kedaulatan Rupiah di seluruh Pulau wilayah Sulsel.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 154 Views

Update
No Update Available
Related News
Diskual adakan Rekonsiliasi Internal Penyelesaian Migrasi Data semester I TA 2022 di lingkungan TNI AL UO TNI AL di Lantamal VI
Wakil Komandan Lantamal VI lepas Calon Taruna AAL TA. 2022
Meriahkan HUT Ke-72 tahun 2022, Lantamal VI adakan senam aerobik dan fun games
×