Kamis, 02 Juli 2020 03:41

Jelang Pilkada Serentak, BRI silahturahmi dengan Kapolres Indramayu

Pilkada

Dalam rangka cipta kondisi menjelang Pilkada Kabupaten Indramayu. Kapolres Indramayu AKBP Suhermanto, S.I.K., M.Si., menggelar silaturahmi Kamtibmas dengan perwakilan dari Bank BRI Kabupaten Indramayu, Rabu (1/7).

Bertemapat di Lobby Mako Polres Indramayu, Jawa Barat. Dalam kesempatan tersebut Kapolres Indramayu AKBP Suhermanto, S.I.K., M.Si., mengucapkan terimakasih kepada perwakilan dari Bank BRI Kabupaten Indramayu yang mana telah berkenan hadir ke Mako Polres Indramayu dalam rangka giat tatap muka silaturahmi Kamtibmas menjelang Pilkada Damai 2020.

AKBP Suhermanto melalui Paur Subbag Humas Polres Indramayu Ipda Sukenda mengatakan, bahwa kegiatan tersebut bertujuan untuk menjalin silahturahmi agar bersinergi antara Polres Indramayu dengan Bank BRI Kabupaten Indramayu. Tentunya dalam menciptakan kondusifitas menjelang Pilkada Damai 2020.

Selain itu, dalam giat tersebut Kapolres menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas kepada perwakilan dari Bank BRI Kabupaten Indramayu untuk mewujudkan Pilkada 2020 damai di wilayah hukum Polres Indramayu.

"Kapolres berharap dengan kegiatan yang positif seperti ini, harapannya semakin mempererat kedekatan Polri dengan elemen-elemen masyarakat, sehingga Polri semakin dipercaya dan dicintai oleh masyarakat,” pungkasnya.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 158 Views

Update
No Update Available
Related News
7 Kepala Daerah Kabupaten/Kota Provinsi Lampung dilantik
Perempuan Indonesia sulit bersaing dalam kontestasi politik
Fadli Noor : Perda Makassar Masih Banyak yang Timpang
×