Jumat, 14 Agustus 2020 03:11

Siswa SDN 2 Luragung belajar daring di Koramil 1507/Luragung

Pendidikan

Kewajiban melaksanakan kegiatan belajar mengajar (KBM) secara daring bagi siswa sekolah di Kabupaten Kuningan, kini sudah tidak ada kendala lagi. Karena saat ini, seluruh Koramil di bawah jajaran Kodim 0615/Kuningan sudah menyediakan akses wi-fi gratis.

Diantaranya adalah Koramil 1507/Luragung. Dengan adanya wi-fi gratis di Koramil 1507/Luragung tersebut, siswa yang kesulitan mendapatkan akses internet di sekitar Kecamatan Luragung sangat terbantu.

Sejumlah siswa-siswi SDN 2 Luragung Landeuh melaksanakan KBM daring di Koramil 1507/Luragung. Bersama 2 orang guru, siswa SD tersebut nampak sedang mengakses wi-fi gratis di Koramil 1507/Luragung untuk mencari bahan pelajaran dari internet.

Mewakili Danramil 1507/Luragung, Batituud Koramil 1507/Luragung, Pelda Hariyanto mengatakan sangat senang bisa membantu siswa dalam memenuhi kewajiban belajar daring.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 68 Views

Update
No Update Available
Related News
Bekerja sama dengan Unila, DPC Peradi SAI Lampung, kembali adakan PKPA ke-3
Dubes Fadjroel Meresmikan PPI Kazakhstan
Penerimaan Mahasiswa Baru: Desain Komunikasi Visual Institut Sains dan Teknologi Al-Kamal (DKV-ISTA) Jakarta
×