Kamis, 15 Oktober 2020 20:22

Tiongkok akan laksanakan reformasi dan keterbukaan pada titik tolak yang lebih tinggi

Luar Negeri

Di dunia ini terdapat lebih dari empat ribu zona ekonomi khusus, dan contoh sukses nomor satutak pelak “keajaiban Shenzhen”. Demikian penilaian majalah The Economist Inggris.

Pada acara perayaan pembentukan 40 Berdirinya Zona Ekonomi Khusus Shenzhen kemarin (14/10), Presiden Tiongkok Xi Jinping menyampaikan pidato penting, dan menunjukkan ketetapan hati Tiongkok untuk memperdalam reformasi dan keterbukaan, berbagi lebih banyak kepentingan perkembangan dengan dunia. Hal ini mempunyai arti realistis yang penting dan pengaruh jangka panjang.

Sebagai praktek luar biasa sosialisme yang berciri khas Tiongkok di sehelai kertas putih, dengan waktu 40 tahun Shenzhen menyelesaikan proses yang ditempuh oleh sejumlah metropolitan internasional dengan memakan waktu seratus tahun.

PDB Kota Shenzhen bertambah sampai 2,7 triliun yuan pada 2019 dari 270 juta yuan pada 1980 yang berarti rata-rata meningkat 20,7% per tahun. Data-data tersebut sepenuhnya membuktikan tepatnya kebijakan strategis Tiongkok untuk membentuk zona ekonomi khusus, dan rakyat Tiongkok semakin yakin, zona ekonomi khusus tidak saja akan terus didirikan, juga akan dilakukan secara lebih baik dengan level yang lebih tinggi.

Kini, dunia sedang mengalami perubahaan yang tak pernah terjadi selama seratus tahun terakhir ini. Bagaimana Shenzhen dapat menguasai peluang historik ini dan bertolak lagi dengan memimpin reformasi dan keterbukaan Tiongkok? Dalam pidatonya, Presiden Xi Jinping menekankan bahwa pembangunan adalah tugas nomor satu, dan tenaga ahli adalah sumber nomor satu dan inovasi adalah tenaga pendorong nomor satu, dan mendukung pelaksanaan percobaan reformasi terpadu di Shenzhen.

Shenzhen diharapkan menyediakan lebih banyak pengalaman yang dapat diduplikasi dan dipromosi kepada seluruh negeri melalui perdalaman reformasi dan percobaan, dan dengan demikian dapat menyelesaikan masalah-masalah untuk bertolak kembali dan mencari jalan kelaur bagi pembangunan yang berkualitas tinggi.

Meskipun rumit, peka dan sulitnya untuk mendorong reformasi di Tiongkok kini tak kalah dengan keadaan 40 tahun yang lalu, namun Tiongkok mutlak tidak akan terganggu dan akan berupaya menciptakan keajaiban lebih besar yang mengundang sorotan perhatian dunia. Dalam proses ini, Tiongkok akan menyerap tenaga pendorong perkembangan dari dunia, dan pasti juga akan menyejahterakan dunia.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 160 Views

Update
No Update Available
Related News
Tiongkok percepat pembentukan Jaringan Transportasi Komprehensif Tiga Dimensi
Meningkatkan pelestarian bersama ekologi di Delta Sungai Yangtze
Anggota RCEP aktif berpartisipasi dalam CICPE
×