Jumat, 20 November 2020 02:42

Xi Jinping sampaikan Pidato di KTT CEO APEC

Luar Negeri

Presiden Tiongkok Xi Jinping hari Kamis (19/11) menghadiri CEO Summit APEC (pertemuan puncak para pemimpin perusahaan besar APEC) yang digelar secara virtual. Xi Jinping dalam pidatonya menekankan, dunia adalah komunitas senasib sepenanggungan yang tidak terpisahkan, perlunya secara menyeluruh meningkatkan kerja sama internasional dalam proses penanggulangan pandemi COVID-19 guna mendorong pemulihan ekonomi dunia. Tiongkok aktif mendorong pembentukan konfigurasi pembangunan tipe baru, mempertahankan keterbukaan terhadap dunia luar, berusaha mewujudkan menang bersama dengan berbagai negara dalam rangka menyongsong masa depan yang lebih cerah bagi kawasan Asia Pasifik bahkan seluruh dunia.

Pidato Xi Jinping berjudul Membentuk Konfigurasi Pembangunan Baru dan Mewujudkan Menang Bersama. Xi Jinping menunjukkan, pandemi COVID-19 sekali lagi menyatakan bahwa dunia adalah komunitas senasib sepenanggungan yang tak terpisahkan, di mana nasib sesama umat manusia saling tergantung dan kepentingan berbagai negara saling terjalin erat.

Xi Jinping menegaskan, fondasi pokok yang menjamin perekonomian Tiongkok berkembang dengan stabil dalam jangka panjang tidak berubah. Tiongkok akan menangani tahap pembangunan yang baru secara ilmiah, mengimplementasi ide pembangunan yang baru, aktif membina konfigurasi pembangunan yang baru. Ia mengajukan, pertama, berupaya memperluas permintaan domestik sebagai titik tolak strategis dan melancarkan sirkulasi ekonomi nasional.

Terus memperdalam restrukturisasi sisi penawaran dalam rangka membentuk keseimbangan dinamis bertaraf lebih tinggi di mana permintaan mendorong penawaran yang sebaliknya menciptakan permintaan. Kedua, Tiongkok akan menggalakkan inovasi iptek untuk memupuk motor penggerak baru yang mendorong pertumbuhan ekonomi. Ketiga, Tiongkok akan memperdalam reformasi dan menstimulasi kegairahan pasar.

Xi Jinping menegaskan, Tiongkok jauh sebelumnya sudah berintegrasi secara mendalam dengan tata ekonomi dan sistem internasional. “Tiongkok mutlak tidak akan berbalik menapak tilas sejarah, tidak akan mengusahakan ‘pemutusan hubungan’ atau melakukan ‘lingkaran kecil’ yang bersifat eksklusif. Kami membangun konfigurasi pembangunan yang baru mutlak bukan untuk melakukan sirkulasi tunggal domestik yang tertutup, melainkan mengadakan sirkulasi ganda domestik dan internasional yang terbuka dan saling melengkapi.”

Xi Jinping menunjukkan, dalam tatanan pembangunan yang baru nanti, potensi pasar Tiongkok akan semakin digali dan akan menciptakan lebih banyak peluang bagi mancanegara di dunia. “Tiongkok akan lebih lanjut menurunkan tarif bea masuk dan ongkos institusional lainnya, memupuk sejumlah zona percontohan perdagangan luar negeri, memperluas impor terhadap terhadap komoditas dan layanan luar negeri. Kami yakin seiring dengan tergugahnya potensi pasar, Tiongkok akan menyediakan peluang pasar yang lebih luas kepada dunia, dan menciptakan daya dorong yang lebih kuat bagi perkembangan stabil ekonomi dunia.”

Xi Jinping menyatakan, dalam konfigurasi pembangunan yang baru, pintu Tiongkok akan terbuka semakin lebar untuk berbagi peluang pembangunan dengan mancanegara. Tiongkok akan terus mendorong liberalisasi perdagangan dan fasilitasi investasi, memperbaiki sistem perlakuan nasional dan daftar negatif investasi, melindungi hak dan kepentingan sah perusahaan modal asing berdasarkan hukum, secara teratur memperluas keterbukaan usaha pelayanan jasa, terus menciptakan iklim bisnis kondusif.

Tiongkok akan melakukan deregulasi kebijakan dan memberikan diskresi lebih besar kepada kawasan percobaan perdagangan bebas untuk melakukan reformasi. Tiongkok akan terus mempertahankan sistem perdagangan multilateral dan dengan aktif berpartisipasi dalam reformasi sistem pengelolaan ekonomi global.

Xi Jinping mengatakan, dalam konfigurasi pembangunan yang baru, Tiongkok akan terus memperkuat kerja sama dengan luar negeri untuk mencapai target saling menguntungkan dan menang bersama. Xi Jinping menyatakan, Tiongkok akan terus berpegang teguh pada multilateralisme serta prinsip berkonsultasi brsama,membangun bersama dan menikmati bersama, mendorong pembangunan bersama inisiatif Sabuk dan Jalan yang bermutu tinggi serta kerja sama seputar pembangunan yang ramah lingkungan.

Xi Jinping menunjukkan, Asia Pasifik adalah kampung halaman kita. Tahun lalu, saya mengajukan pembentukan komunitas senasib sepenanggungan Asia-Pasifik yang terbuka, inklusif, inovatif, tersambung satu sama lain dan menang bersama. Kita perlunya meningkatkan kesadaran komunitas senasib sepenanggungan, terus mendorong pengintegrasian ekonomi kawasan, dan setapak demi setapak mewujudkan visi kita demi menyejahterakan rakyat Asia Pasifik.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 231 Views

Update
No Update Available
Related News
Xi Jinping memimpin simposium mengenai pendorongan pembangunan Tiongkok barat di era baru
Tuntutlah ilmu walau sampai ke negeri Tiongkok
Xi Jinping inspeksi Taman Pusat Logistik Internasional Chongqing
×