Minggu, 28 Pebruari 2021 20:14

Bangkitkan pedesaan dulu jika ingin bangkitkan bangsa

Luar Negeri

Dewan Negara Tiongkok baru-baru ini mengeluarkan Dokumen tentang Revitalisasi Secara Menyeluruh Pedesaan dan Percepatan Moderniasi Pedesaan. Proporsal ini menunjukkan, hendaknya memprioritaskan pekerjaan terkait pertanian, pedesaan dan petani sebagai tugas penting partai, menjadikan revitalisasi pedesaan secara menyeluruh sebagai tugas penting untuk membangkitkan kembali bangsa Tionghoa, mengonsentrasikan seluruh kekuatan partai dan sosial untuk mempercepat modernisasi pertanian dan pedesaan supaya petani menempuh kehidupan yang lebih sejahtera.

Dalam dokumen normor 1 pemerintah pusat Tiongkok, salah satu kata krusial adalah revitalisasi pedesaan. Presiden Xi Jinpiing dalam rapat penghargaan kepada tokoh-tokok yang berjasa dalam program pengentasan kemiskinan yang digelar pada 25 Februari lalu menunjukkan, hendaknya menindaklanjuti kesinambungan dan sinergi antara hasil pengentasan kemiskinan dengan upaya revitalisasi pedesaan, membuat dasar pengentasan kemiskinan lebih kukuh, dan efeknya berkelanjutan. Berpindahnya titik berat pekerjaan tidak berarti pengentasan kemiskinan telah berakhir, selanjutnya masih perlu memperkukuh hasil pengentasan kemiskinan, sementara menyinergikan hasil pengentasan kemiskinan dengan revitalisasi pedesaan.

Dilihat dari segi keseluruhan pelaksanaan strategi pembangkitan kembali bangsa Tionghoa, harus membangkitkan terlebih dulu pedesaan jika ingin membangkitkan kembali bangsa Tionghoa. Seluruh masyarakat harus memahami bahwa pelaksanaan strategi revitalisasi pedesaan akan sama sulitnya dengan pengentasan kemiskinan, dan harus diawali dengan perancangan dari lapisan tingkat tinggi dan didongkrak dengan mengonsentrasikan tenaga senasional. Saat ini dokumen tentang revitalisasi pedesaan telah dipublikasikan. Dokumen ini merupkan wujud perancangan tingkat tinggi dari Komite Sentral PKT, juga merupakan pengaturan kembali atas kampanye revitalisasi pedesaan secara menyeluruh, sekaligus himbauan dan mobilisasi kepada seluruh masyarakat.

Dalam dokumen itu telah diajukan target yang hendak dicapai pada tahun 2021 yang tertuang dalam rencana lima tahun mendatang. Isinya ialah sampai tahun 2025, modernisasi pertanian dan pedesaan harus mencapai hasil signifikan, modernisasi infrastruktur pertanian harus naik ke jenjang yang baru, kemudahan kehidupan di pedesaan terwujud, pelayanan publik di desa dan kota ditingkatkan dengan nyata. Pekerjaan-pekerjaan tersebut memerlukan solidaritas dan kohesi masyarakat, dan diimplementasi dengan tuntas.

Sementara itu, haruslah meningkatkan pembinaan tenaga ahli jika ingin membangkitkan pedesaan. Mempercepat pembangunan barisan kader yang mempunyai kesadaraan politik lebih tinggi, ketrampilan lebih hebat dan tidak takut akan kesulitan, mengirim kader unggul ke front terdepan di pedesaan, menjadikan revitalisasi pedesaan sebagai panggung menggembleng barisan kader, terlebih dahulu melantik kader yang berkinerja menonjol dalam pekerjaan di daerah terbelakang atau di pos kerja yang penting, dengan demikian, barulah dapat lebih baik mendorong pelaksanaan strategi revitalisasi pedesaan secara menyeluruh.

Xi Jinping dalam rapat penghargaan para peserta kampanye pengentasan kemiskinan menunjukkan, revitalisasi pedesaan adalah tugas penting dalam merealisasi kejayaan bangsa Tionghoa. Kesulitan dalam pelaksanaan secara menyeluruh strategi revitalisasi pedesaan tidak kalah jika dibandiingkan dengan kampanye pengentasan kemiskinan. Tiongkok akan dengan tindakan lebih luat, mengosentrasikan tenaga lebih kuat, mempercepat langkah modernisasi pertanian dan pedesaan, menyuntik daya hidup tak terbatas kepada pedesaan, membantu petani menempuh kehidupan yang lebih sejahtera, memberikan dukungan yang kuat demi membangun secara menyeluruh negara modern sosialis.

favorite 1 likes

question_answer 0 Updates

visibility 194 Views

Update
No Update Available
Related News
WawancaraeEksklusif Presiden Sierra Leone Julius Maada Bio oleh CMG
Xi Jinping berharap para anggota MPPR aktif berikan masukan untuk dorong pembangunan modernisasi ala Tiongkok
Xi Jinping tulis mukadimah untuk buku pelajaran kursus pelatihan kader seluruh Tiongkok kelompok ke-6
×