Selasa, 09 November 2021 03:17

Dandim 0601/Pandeglang hadiri Pelantikan dan Sumpah Jabatan 206 kepala desa terpilih 2021

Peristiwa

Dandim 0601/Pandeglang Letkol Kav. Dedi Setiadi menghadiri Pelantikan dan Pengambilan Sumpah Jabatan Kepala Desa terpilih hasil pemilihan serentak tahun 2021 Kabupaten Pandeglang untuk periode masa jabatan 2021-2027, di lapangan alun-alun Pandeglang, Selasa (08/11)

Sebanyak, 206 Kepala Desa terpilih hasil Pemilihan Kepala Desa (Pilkades) serentak 2021 di Kabupaten Pandeglang, dilantik dan diambil sumpah dipimpin langsung oleh Bupati Pandeglang Hj. Irna Narulita, S.E., M.M., dengan diawali Menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya dan Pembacaan surat Keputusan Bupati Pandeglang Nomor: 141. 1/Kep. 338-HUK/2021.

Selain Dandim 0601/Pandeglang, hadir dalam acara tersebut Anggota Komisi III DPR RI Dapil I Banten Dr. H. R Achmad Dimyati Natakusumah, Anggota DPR - RI fraksi Demokrat Periode 2019 – 2024 Rizki Aulia Natakusumah MSC, Wakil Bupati Kab. Pandeglang H. Tanto Warsono Arban, S.E., M.E., Kapolres Pandeglang AKBP Belny Warlansyah, S.H., S.IK., M.H., Kajari Pandeglang Suwarno, S.H., M.H., Ketua DPRD Kab. Pandeglang TB. Udi Juhdi, S.E., Ketua MUI Kab. Pandeglang Kh. Tb. Hamdi Ma'ani, Para Kepala OPD Kab. Pandeglang dan Para Camat Se- Kab. Pandeglang serta Para tamu undangan lainnya.

Hj. Irna Narulita, S.E., M.M., dalam sambutannya menyampaikan ucapan terima kasih dan apresiasi kepada TNI-Polri dan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) serta panitia pemilihan kepala desa atas peran serta dan kerja kerasnya sehingga pelaksanaan pemilihan kepala desa dapat terlaksana dengan aman dan lancar.

Kepada Kades yang baru dilantik laksanakan terobosan baru, dalam pembangunan desa dengan mengolah dana desa sebaik mungkin Jangan sampai ada penyalahgunaan dana tersebut serta jangan tergantung dengan bantuan dari pemerintah tetapi kelola betul dengan mengeksplor potensi-potensi di wilayahnya dengan BUMDES. Lakukan kordinasi, konsultasi dengan Camat masing masing karena para Camat tersebut yang akan mengontrol semua kepala desa.

“Rangkul semua masyarakat baik yang memilih anda maupun yang tidak karena sekarang semua sudah menjadi anak Anda. Bantu program vaksinasi yang telah di program oleh pemerintah melalui para Kades yang terpilih. karena wabah Covid 19 belum berakhir. Lakukan pembangunan di wilayah masing masing terutama infratruktur jalan dengan mengelola dana desa,” papar Bupati

Anggota Komisi III DPR RI Dapil I Banten Dr. H. R Achmad Dimiyati Natakusumah dalam sambutannya mengatakan bahwa hari ini patut kita bangga kita sama-sama melihat proses pelatikan Kades terpilih. Beliau berharap mulai sekarang lakukan rekonsiliasi dengan semua elemen masyarakat baik yang menjadi lawan maupun kawan. lakukan kosolidasi dengan aparatur desa untuk program pembangunan desa kedepannya.

“Kepada Kades terpilih jangan ada peringatan-peringatan keras dari pemerintah, karena bisa saja Bupati mengeluarkan surat pemberhentian sementara kepada Kades terpilih. Semua pekerjaan yang ada di desa selalu koordinasi dengan Babinsa dan Babinkamtibmas supaya sama-sama bekerja untuk membangun memajukan desa,” tegasnya.

Acara dilanjutkan dengan penyerahan Kartu BPJS Ketenagakerjaan kepada RT, RW dan Guru Ngaji secara simbolis yang diberikan kepada Sdri. Sukriah dari Desa Cempaka, Sdri. E. Rohaeni dari Karangtanjung dan Sdr. Mahmud dari Kelurahan Karaton Majasari.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 439 Views

Update
No Update Available
Related News
Respon cepat, Satlantas Polres Metro Depok bersihkan tumpahan oli di Jl. Ir. H. Juanda Depok arah Margonda
Personel pos pengamanan polisi tangkap pemuda bersajam
Polres Metro Depok gelar Nobar Piala Asia U24 Timnas Indonesia vs Uzbekistan
×