Selasa, 25 Januari 2022 09:21

Bentuk pelayanan prima, gatur lalin pagi Polsek Banjaran berikan rasa aman pada anak sekolah

Peristiwa

Dengan ditempatkannya personil Polri untuk melaksanakan pengaturan lalu lintas merupakan bentuk pelayanan prima dari Kepolisian kepada masyarakat di jalan raya yang tengah memulai aktivitas pada pagi hari.

Kehadiran personil Polri dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat pengguna jalan. Seperti pada pagi hari ini, Selasa (25/1/2022) terlihat Bhabinkamtibmas Polsek Banjaran Polres Majalengka Bripka Beben dan Bripka Alip melakukan pengaturan lalu lintas dan membantu menyeberangkan masyarakat dan anak sekolah di dijalan raya depan MTS Banjaran Kecamatan Banjaran Kabupaten Majalengka.

“Pada pagi hari saatnya jam berangkat kerja bagi karyawan pemerintah maupun swasta dan juga anak-anak sekolah, sehingga terjadi peningkatan kepadatan arus lalu lintas dibeberapa ruas jalan terutama sepanjang Jalan Raya Karangan. Untuk itu sangat perlu dilakukan pengaturan arus lalu lintas pada pagi hari,” ujar Bripka Beben.

“Petugas kepolisian tampil di pagi hari guna melaksanakan penjagaan, pengaturan dan patroli pada titik-titik ruas jalan rawan kemacetan maupun kecelakaan lalu lintas,” tambahnya.

Kegiatan pos pengaturan pagi ini sebagai wujud komitmen dan loyalitas pelayanan Kepolisian kepada masyarakat saat beraktifitas, sehingga dengan kehadiran anggota Polsek Banjaran dilapangan untuk melaksanakan pengaturan lalu lintas dapat memberikan rasa aman dan tercipta kamseltibcarlantas yang terkendali," jelasnya.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 403 Views

Update
No Update Available
Related News
Diduga terkena serangan jantung, seorang pria paruh baya tewas di dalam mobil
Polsek dan Pokdarkamtibmas Bhayangkara Sektor Pancoran Mas Depok bagikan takjil kepada masyarakat
Satlantas Polres Jakarta Barat bersihkan ranting pohon tumbang di Jl. Puri Asri, Kembangan Jakarta Barat
×