Kamis, 18 Mei 2023 17:26

Danrem 052/Wijayakrama berikan materi Wawasan Nusantara saat kunjungi Yayasan Budi Mulia Kecamatan Solear

Peristiwa

Tangerang - Silaturahmi dan Sarasehan Wawasan Kebangsaan oleh Danrem 052/Wijayakrama Brigjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo,S.Sos., M.M., menyampaikan materi Wawasan Nusantara kepada para Santri dan Ormas Senkom Mitra Polri.

Acara berlangsung di Gedung Serba Guna Yayasan Budi Mulia Kp.Leungsir Ranca Gede, RT.05/RW06 Desa Munjul, Kecamatan Solear, Kabupaten Tangerang.Kamis (18/05/2023).

Dalam kesempatan tersebut, Brigjen TNI Putranto Gatot Sri Handoyo,S.Sos., M.M., mengisi materi wawasan Nusantara menyampaikan, Indonesia adalah bangsa pejuang, bisa kita lihat di acara Sea Games kemarin itu menunjukkan contoh nyata bagaimana berjuang demi nama baik dan mengharumkan bangsa Indonesia.

“Jiwa-jiwa pejuang harus kita miliki untuk meneruskan perjuangan ke depan menyambut bonus demografi, adik-adik ini nanti ke depan akan ambil peran penting, untuk itu adik-adik mewarisi jiwa luhur dan dan jiwa juang dari para pejuang terdahulu,” pungkas Danrem.

“Wawasan Nusantara adalah cara pandang dan sikap Bangsa Indonesia tentang jati diri dan lingkungan yang mengutamakan persatuan dan kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah demi tercapainya tujuan nasional,” terang Danrem.

“Konsekuensi Indonesia yang berada pada posisi silang dunia yang sangat strategis dengan sumber daya alam yang kaya, tanah subur, sungguh jauh lebih baik jika dibandingkan negara lain di dunia seperti Afrika yang gersang, untuk itu kita harus bisa menjaga dari gangguan dan ancaman asing. Kita tentunya harus saling bahu membahu dalam mencegah ancaman asing tidak bisa hanya mengandalkan tentaranya saja, semua komponen harus bersatu membela NKRI,” tegasnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Pembina Pusat Senkom Mitra Polri Marsma TNI ( Purn) Nur Pramadi, Ketum Senkom Mitra Polri H.Katno Hadi,S.E., Ketua Yayasan Budi Mulia Drs H. Teteng Jumar, Pengasuh Pontren Budi Mulia KH. M.Iksan, Pendiri /Sesepuh Pontren Budi Mulia KH.Suparjo, Pasi Komsos Korem 052/Wkr Mayor Kav Dwi Joko Purnomo, Pasi Bhakti Korem 052/Wkr Mayor Kav.M.Bakir, Danramil 13/Cisoka Kapten Inf Jefriensen Sipayung, S.H.

(M.Solichin)

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 366 Views

Update
No Update Available
Related News
Koramil 03/GP gelar halal bihalal dan kejutan HUT Danramil 03/Grogol Petamburan Mayor Inf Manatap Rajagukguk
Pangdam Jaya pimpin Sertijab Danrem 052 Wijayakrama
Korem 052/Wijayakrama gelar tradisi Penyambutan Pejabat Danrem Baru
×