Rabu, 07 Mei 2025 11:28

Dari lonjakan konsumsi selama “Liburan Hari Buruh Internasional”, dunia melihat peluang-peluang Ini

Luar Negeri

"Wisata Tiongkok semakin populer", "Ekonomi Tiongkok terus didorong oleh konsumsi", media asing mendeskripsikan liburan Hari Buruh Internasional yang baru saja berlalu dengan kata "populer". Selama liburan, ciri khas yang menonjol adalah tingginya mobilitas, lonjakan konsumsi, dan pengalaman yang baru.

Data telah membuktikan pasang gelombang konsumsi ini. Selama liburan Hari Buruh Internasional, jumlah perjalanan wisata domestik Tiongkok tercatat 314 juta orang, meningkat 6,4% dibandingkan masa sama tahun lalu.

Total pengeluaran wisatawan domestik mencapai 180,269 miliar yuan RMB, naik 8,0% dibanding masa sama tahun lalu. Penjualan perusahaan ritel dan katering utama di seluruh Tiongkok meningkat 6,3%.

Yang patut diperhatikan adalah, mulai dari konsumsi baru seperti menerbangkan pesawat dan bermain terjun payung, hingga bentuk bisnis baru seperti wisata "gaya Tiongkok baru”, hingga skenario baru seperti "konser di gua", pasar konsumsi Tiongkok mengalami pembaruan menyeluruh. Apa pendorong di baliknya?

Di satu sisi, dengan dukungan inovasi teknologi, kualitas produk pariwisata dan budaya selama liburan di berbagai daerah terus meningkat, memenuhi kebutuhan masyarakat yang semakin beragam.

Patut dicatat bahwa sebagai bentuk penting konsumsi budaya, industri film Tiongkok terus menunjukkan performa yang kuat sejak awal tahun ini.
Pembaruan dalam konsumsi juga tidak lepas dari dukungan kuat kebijakan. Mulai dari Rapat Kerja Ekonomi Komite Sentral PKT tahun lalu hingga Laporan Kerja Pemerintah tahun ini, perluasan permintaan domestik selalu menjadi prioritas utama.

Populernya pasar konsumsi Tiongkok juga menjadi kabar baik bagi dunia. Selama liburan Hari Buruh Internasional, jejak wisatawan Tiongkok tersebar di 1.837 kota di seluruh dunia, bertambah 400 kota dibanding tahun lalu.

Sementara itu, dengan stimulus kebijakan bebas visa transit dan penyederhanaan pengembalian pajak untuk turis asing, semakin banyak sahabat internasional yang "datang ke Tiongkok". Data dari platform terkait menunjukkan, pesanan wisata masuk (inbound) selama liburan Hari Buruh Internasional melonjak 173% dibandingkan masa sama tahun lalu.

Dari perspektif global, di tengah bayang-bayang gelap perang tarif yang dilancarkan AS, lonjakan konsumsi selama liburan "Hari Buruh Internasional" Tiongkok menunjukkan ketangguhan ekonomi Tiongkok.

Tepat di hari terakhir liburan Hari Buruh Internasional, pameran offline "China Import and Export Fair (Canton Fair) ke-137" berakhir dengan sukses, dengan sejumlah indikator memecahkan rekor sejarah. Selain itu, Pameran Industri Otomotif Internasional Shanghai ke-21 yang juga berakhir selama liburan memicu tren "mobil terbang", dan memimpin perubahan teknologi.

Berbeda dengan beberapa negara yang membangun "tembok" pemisah, Tiongkok justru terus memperlebar "pintu" kerja sama dan menciptakan peluang yang saling menguntungkan. Pada liburan Hari Buruh Internasional kali ini, dunia semakin jelas melihat hal tersebut.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 157 Views

Update
No Update Available
Related News
Xi Jinping adakan pembicaraan informal dengan Presiden Rusia Putin
“Cerita Klasik Favorit Xi Jinping" (versi internasional) tayang di media utama Rusia
Xi Jinping sampaikan sambutan tertulis di Bandara Moskow
×