Kamis, 22 Juli 2021 18:18

Polres Cirebon Kota salurkan 25 Kambing dan 2 sapi hewan Qurban

Peristiwa

Semangat berbagi dalam balutan kebersamaan di Keluarga besar Polres Cirebon Kota terus digaungkan. Kali ini momentum perayaan Hari Raya Idul Adha tahun 2021 di Polres Cirebon Kota dilaksanakan pada hari Rabu (21/07/21) sekitar pukul 13.00 WIB. Bertempat di Rumah Potong Hewan Kalijaga Cirebon.

Mengusung Tema 'Idul Adha Menamkan Ketaqwaan Dengan Nilai-Nilai Pengorbanan dan Keikhlasan Pengabdian Dalam Mewujudkan Polri Yang Presisi' Panitia Qurban Polres Cirebon Kota melakukan pemotongan hewan Qurban sebanyak 25 ekor kambing dan 2 ekor sapi.

"Tahun ini kami keluarga besar Polres Cirebon Kota bangga bisa berqurban, Total 27 ekor hewan qurban yang disalurkan," ujar Kapolres Cirebon Kota AKBP Imron Hermawan, SH, S.I.K, SH.

"Para panitia sebelumnya telah melakukan pendataan dan langsung menyerahkan kepada yang berhak yakni kepada personel Polres Cirebon Kota, ASN, PHL dan warga sekitar lokasi pemotongan yang kurang mampu," ucap AKBP Imron Hermawan, SH, S.I.K, SH.

"Daging qurban tersebut setelah dipotong langsung didistribusikan kepada berbagai kalangan yang sudah terdata sebagai penerima daging hewan qurban dari Polres Cirebon Kota," kata Kasubag Binkar Bag Sunda AKP Ningning Teja Perdani, SH.

"Panitia Qurban Polres Cirebon Kota juga mendistribusikan 3 ekor kambing qurban kepada SD Kemala Bhayangkari 2 ekor dan 1 ekor untuk yayasan."

"Dari 25 ekor kambing, sebanyak 3 ekor kambing kami sebarkan ke SD Kemala Bhayangkari dan 1 Yayasan Yatim Piatu yang ada di wilayah hukum Polres Cirebon Kota dan sisanya sebanyak 22 ekor kambing dan 2 ekor sapi kami berikan langsung kepada personel Polres Cirebon Kota, ASN, PHL dan warga sekitar lokasi pemotongan yang kurang mampu," pungkas Iptu Ngatidja, SH, MH, Kasi Humas Polres Cirebon Kota.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 138 Views

Update
No Update Available
Related News
Koramil 03/GP gelar halal bihalal dan kejutan HUT Danramil 03/Grogol Petamburan Mayor Inf Manatap Rajagukguk
Pangdam Jaya pimpin Sertijab Danrem 052 Wijayakrama
Korem 052/Wijayakrama gelar tradisi Penyambutan Pejabat Danrem Baru
×