Kamis, 13 Agustus 2020 22:56

Saudara Akhi, betapa kokohnya persahabatan

Luar Negeri

Warga Tiongkok sering memanggil teman-teman paling akrab dan setia sebagai “tiegan” atau secara harfiah bisa diartikan saudara akhi, kata “akhi” telah menyoroti persahabatan satu sama lain yang selalu kukuh seperti baja besi. Sekarang, panggilan yang mesra dan sederhana itu juga tampil di panggung diplomatik Tiongkok, dalam rangka menafsirkan hubungan persahabatan setulusnya antara Tiongkok dengan negara-negara bersahabat.

Mengatasi kesulitan bersama adalah kewajiban bagi saudara akhi atau sahabat terbaik. Februari lalu, pada awal merebaknya wabah covid-19, Pakistan yang selalu dipanggil sebagai “tiegan” oleh masyarakat Tiongkok memberi bantuan semaksimal mungkin, dengan menyumbangkan cadangan masker yang dimilikinya kepada Tiongkok. Mengembalikan rasa empati dengan sekuat tenaga, beberapa gelombang material medis kemudian turut diberangkatkan dari Tiongkok menuju Pakistan. Maret lalu, Presiden Pakistan Arif Alvi pun khusus datang berkunjung ke Tiongkok untuk menyampaikan dukungannya kepada Tiongkok.

21 Maret lalu, pesawat carter yang menumpang 6 tenaga ahli medis dan material-material penanggulangan wabah asal Tiongkok mendarat di bandara internasional Belgrade. Pada saat krusial melawan wabah covid-19, Tiongkok sempat memberi bantuan kepada saudara akhi yang jauh di Eropa.

Presiden Serbia Aleksandar Vucic mengatakan “bantuan Tiongkok senantiasa diingat oleh rakyat Serbia, Tiongkok telah memberi teladan di dunia bahwa persahabatan yang kukuh di hadapan kesulitan, kami berharap sesuatu hari kemudian kami mampu membalas budi Tiongkok.”

Tiongkok dan Myanmar merupakan negara tetangga yang selalu bantu membantu. Berdasarkan catatan buku sejarah Myanmar, rakyat Myanmar selalu memandang rakyat Tiongkok sebagai Pauk paw Ruimiao, artinya saudara kandung. Kunjung pertama kali Presiden Tiongkok Xi Jinping tahun ini telah menengok “sanak keluarga” di Myanmar, yaitu menghadiri kegiatan perayaan HUT Ke-70 penggalangan hubungan diplomatik Tiongkok-Myanmar.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 88 Views

Update
No Update Available
Related News
Xi Jinping memimpin simposium mengenai pendorongan pembangunan Tiongkok barat di era baru
Tuntutlah ilmu walau sampai ke negeri Tiongkok
Xi Jinping inspeksi Taman Pusat Logistik Internasional Chongqing
×