Kamis, 17 September 2020 05:03

Polres Indramayu bersama Polsek jajaran gelar operasi yustisi serentak

Peristiwa

Polres Indramayu dan Polsek jajaran melaksanaan Kegiatan Operasi Yustisi pendisiplinan dan Penegakan Hukum Protokol Kesehatan dalam rangka pencegahan dan pengendalian Covid- 19. Rabu (16/9).

Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolres Indramayu AKBP Suhermanto, serta para Kapolsek Jajaran Polres Indramayu dengan melibatkan instansi terkait seluruhnya 487 personil,yang terdiri dari Personil polres Indramayu, polsek jajaran sebanyak 242 anggota, Satpol PP sebanyak 66 anggota, Dinas Pemadam Kebakaran sebanyak 12 anggota, BPBD Kabupaten Indramayu sebanyak 12 anggota, Kodim 0616/Indramayu sebanyak 86 anggota, Kejaksaan Negeri Indramayu sebanyak 6 anggota, Dinas Kesehatan sebanyak 33 anggota, Dinas perhubungan sebanyak 30 anggota.

Paur Subbag Humas Polres Indramayu, Iptu Iwa Mashadi mengatakan, "Ops Yustisi tingkat Polres Indramayu dilakukan di jalan umum strategis sedangkan untuk wilayah polsek jajaran dilakukan di titik - titik kerumunan warga di wilayah polsek jajaran,” katanya.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 126 Views

Update
No Update Available
Related News
Koramil 03/GP gelar halal bihalal dan kejutan HUT Danramil 03/Grogol Petamburan Mayor Inf Manatap Rajagukguk
Pangdam Jaya pimpin Sertijab Danrem 052 Wijayakrama
Korem 052/Wijayakrama gelar tradisi Penyambutan Pejabat Danrem Baru
×