Senin, 18 November 2024 02:59

Babinsa Sertu Yan Sopyan hadiri pemilihan ketua RT.012/RW.02 Kota Bambu Utara

Peristiwa

Jakarta Barat - Dalam rangka menjaga kondusifitas di wilayah binaan, Babinsa Koramil 03/Grogol Petamburan Sertu Yan Sopyan menghadiri Acara Pemilihan Ketua RT.012/RW.02 Kelurahan Kota Bambu Utara Masa Bhakti 2024-2029, bertempat di Pos Terpadu Binaan Koramil 03/Grogol Petamburan - Kodim 0503/Jakarta Barat, Jl. Kresna No.116 RT. 012/RW.02 Kelurahan Kota Bambu Utara (KBU), Kecamatan Palmerah, Jakarta Barat. Minggu (17/11/2024).

Berdasarkan pantauan awak media, Pelaksanaan Pemilihan Ketua RT.012/RW.02 KBU diselenggarakan oleh Panitia Lima Pemilihan di bawah pimpinan Ketua Panitia Lima yang juga Ketua RW.02 KBU yakni Bapak Decky Ohei, S.H., M.H. Acara diawali dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya yang dipandu oleh Dirigen Bapak M. Solichin, serta pembacaan do'a dipimpin oleh Bapak H. Musyafa.

Babinsa Kelurahan Kota Bambu Utara Sertu Yan Sopyan mengungkapkan, “Alhamdulillah pada hari ini telah dilaksanakan Pemilihan Ketua RT.012/RW.02 Kelurahan Kota Bambu Utara yang berlangsung secara demokrasi, jujur, adil dan kondusif”.

“Ada 2 (dua) orang calon yang ikut dalam pemilihan hari ini. Adapun hasil Perolehan Suara Pemilihan Ketua RT.012/RW.02 Kelurahan Kota Bambu Utara masa bhakti 2024-2029, yaitu: Petahana Ketua RT.012/RW.02 KBU Bapak Syachrul Ramdhani memperoleh 32 suara dan Bapak Januar memperoleh 16 suara”, urai Sertu Yan Sopyan.

Di penghujung acara, Lurah Kota Bambu Utara yang diwakili oleh Kasi Ekbang Bapak Nazarudin menyerahkan mandat kepada Ketua RT.012/RW.02 Kota Bambu Utara terpilih Bapak Syachrul Ramdhani.

“Terima kasih kepada Ketua RT.012/RW.02 dan seluruh warga yang telah menciptakan pemilihan yang demokratis, kondusif, aman dan damai. Tak lupa kami mengucapkan selamat kepada Bapak Syachrul Ramdhani yang telah terpilih kembali sebagai Ketua RT.012/RW.02 KBU Masa Bhakti 2024-2029. Mohon didokumentasikan setiap kegiatan sebagai bahan laporan kinerja RT”, imbuhnya.

Masih di tempat yang sama, Petahana Ketua RT.012/RW.02 Kelurahan Kota Bambu Utara Bapak Syachrul Ramdhani kepada awak media mengatakan, “Alhamdulillah, Puji syukur ke hadirat Allah SWT, saya dipercaya kembali oleh warga untuk mengemban amanah menjadi Ketua RT.012/RW.02 Kelurahan Kota Bambu Utara masa bhakti 2024-2029”.

Sementara itu, di tempat terpisah, kepada awak media, Komandan Koramil 03/Grogol Petamburan Mayor Inf Manatap Rajagukguk, S.E., M.H., M.M., menyampaikan ucapan selamat kepada Ketua RT.012/RW.02 KBU terpilih.

“Alhamdulillah...sampaikan salam ke Pak Syachrul Ramdhani ya Pak Solichin, semoga selalu sehat dan sukses dalam menjalankan amanah yang diberikan oleh warga RT.012/RW.02 Kelurahan Kota Bambu Utara”, pungkas Danramil.

Turut hadir dalam acara Pemilihan Ketua RT.012/RW.02 Kelurahan Kota Bambu Utara antara lain Lurah Kelurahan Kota Bambu Utara yang diwakili oleh Kasi Ekbang/Plt. Kasi Kesra Kelurahan Kota Bambu Utara Bapak Nazarudin, Babinsa Kota Bambu Utara Sertu Yan Sopyan, Satpol PP KBU, Ketua RW.02 KBU/Ketua Panitia Lima Bapak Decky Ohei, Ketua RT.012/RW.02 KBU Bapak Syachrul Ramdhani, Tokoh Masyarakat RW.02 KBU Bapak H. Wito Wibowo dan Bapak Sihabudin, LMK RW.02 Chandra Dalmanto, Panitia 5 Pemilihan, Pengurus RW. 02 KBU, Pengurus RT dari RT. 001 s/d RT.015 RW.02 KBU, FKDM Bapak Erjani, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Karang Taruna, Para Calon dan Warga RT.012/RW.02 KBU.

(M.Solichin)

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 116 Views

Update
No Update Available
Related News
Babinsa Sertu Yan Sopyan hadiri pemilihan ketua RT.012/RW.02 Kota Bambu Utara
Babinsa Sertu Waras Sutiono & Tiga Pilar serta warga Kota Bambu Selatan gotong royong karya bakti TNI
Miliki 5 program pamungkas, Bapak Dadang terpilih kembali sebagai Ketua RT 006/RW.02 Kota Bambu Utara masa bhakti 2024-2029
×