Sabtu, 17 Oktober 2020 22:38

Kadispenad silahturahmi ke Korem 063/SGJ, beri nasehat dan berbagi ilmu di Kantor Penrem 063/SGJ

Pendidikan

Suatu kehormatan bagi Korem 063/SGJ kedatangan Kadispenad Brigjen TNI Nefra Firdaus di sela-sela kesibukannya, Beliau masih dapat mengunjungi Korem 063/SGJ dan khususnya dapat singgah di Kantor Penrem 063/SGJ, Sabtu (17/10).

Danrem 063/SGJ Kolonel Inf Elkines Villando Dewangga langsung menyambut Kadispenad dan langsung singgah ke kantor Penrem 063/SGJ. Dalam kesempatan ini Kadispenad langsung memberikan arahan-arahan serta tutorial bagi begi personel Penrem 063/SGJ. Kadispenad menyampaikan bahwa insan penerangan walaupun dengan keterbatasan namun harus mampu berkreasi dan mengasah kemampuan setiap anggota untuk terus belajar dan belajar, baik melalui media sosial maupun media-media lainnya.

Kegiatan singgahnya Kadispenad ke Penrem 063/SGJ juga ikut melihat kondisi Alsuspen serta lembar-lembar penerangan pasukan yang di kirim ke satuan bawah supaya sebagai wahana informasi dan harus ditempel di kantin - kantin Korem 063/SGJ sehingga setiap anggota dapat membaca dan dapat menyampaikan informasi-informasi yang aktual, kalau di tempel di dekat Komandan anggota akan merasa segan untuk membaca Lembar Penerangan tersebut.

Anggota penerangan harus bisa membuat gambar-gambar yang dinamis mulai dari perpaduan warna-warna serta objek yang akan ditampilkan harus menarik sehingga perlu diasah kemampuan tersebut dengan terus membuat karya-karya yang dapat diterima oleh pimpinan dan masyarakat luas. Dan khususny bagi operator drone akan diadakan sertifikasi pilot drone sehingga dalam mengawaki pesawat drone sudah layak, lanjut Kadispenad.

Masih dalam silahturahmi dengan Danrem 063/SGJ, Kadispenad berkenan keliling komplek Makorem 063/SGJ. Ikut dalam kegiatan tersebut Kasrem 063/SGJ Letkol Inf Heri Rustanto serta Kapenrem 063/SGJ Mayor Inf U.S.Karlan.

favorite 0 likes

question_answer 0 Updates

visibility 443 Views

Update
No Update Available
Related News
Bekerja sama dengan Unila, DPC Peradi SAI Lampung, kembali adakan PKPA ke-3
Dubes Fadjroel Meresmikan PPI Kazakhstan
Penerimaan Mahasiswa Baru: Desain Komunikasi Visual Institut Sains dan Teknologi Al-Kamal (DKV-ISTA) Jakarta
×