Ketua Komite Sentral Partai Komunis Tiongkok, Presiden RRT yang juga Ketua Komisi Militer Sentral Xi Jinping jumat (07/03)sore menekankan, harus mengimplementasikan permintaan pembangunan secara berkualitas tinggi, mewujudkan penyelesaian baik rencana pembangunan militer "Repelita ke-14". Hal itu ditekankannya di depan rapat pleno Delegasi Tentara Pembebasan Rakyat dan Pasukan Polisi Bersenjata pada Sidang Ketiga Kongres Rakyat Nasional (KRN) ke-14.
Pidato penting Presiden Xi itu mengundang respons antusias dari seluruh delegasi serta semua perwira dan prajurit. Semua orang dengan suara bulat menyatakan tekad mereka untuk melaksanakan semangat instruksi panglima tertinggi, memperkuat kepercayaan diri, menghadapi tantangan, dan memastikan bahwa tujuan dan tugas yang ditetapkan dalam Repelita ke-14 dapat diselesaikan sesuai jadwal.